Advertorial

Melalui Musyawarah Desa Validasi dan Verifikasi Data Penerima Bantuan Dilakukan

KUTAI TIMUR – Pentingnya akurasi data penduduk yang ada di Kabupaten Kutai Timur untuk memastikan bantuan sosial yang diberikan pemerintah lebih tepat guna dan sasaran. Pemerintah harus melakukan pemutakhiran data penerima bantuan, yaitu verifikasi dan validasi menyeluruh, salah satunya dapat dilakukan melalui musyawarah desa.

Mengapa verifikasi dan validasi menyeluruh sangat penting dilakukan tujuannya adalah menghindari atau meminimalisir data sasaran yang tidak sesuai kriteria. Menurutnya, perlu pelibatan stakeholder seperti Pemerintah Daerah untuk pemutakhiran data calon penerima bansos. Musyawarah Desa (Desa) bertujuan untuk mendata, memverifikasi dan memvalidasi angka kemiskinan ekstrim dan penerima bantuan sosial.

Dijelaskan oleh Plt Sekretaris Dinas Sosial (Dinsos) Kutim Budi Mulia mengatakan hasil Musdes ini nantinya akan di serahkan ke kecamatan, lalu ke kabupaten. “Data ini harus melalui kepala desa dulu, lalu nanti di musyawarahkan, jadi memang tidak bisa sembarangan untuk verifikasi dan validasi ini,” Jelas Plt.

Disampaikan juga bahwa dari Musdes itu akan di hadiri oleh beberapa ketua RT, dan beberapa tokoh masyarakat. Disitu, setiap orang berhak untuk mengajukan keberatan. Karena sebenarnya, kesaksian warga lah yang paling akurat untuk menentukan apakah seseorang berhak mendapatkan bantuan sosial untuk jangka waktu panjang.

Keterangan tambahan juga disampaikan bahwa “Mereka diberikan ruang untuk menyelenggarakan Musdes, nah dari itu baru di buka semua data yang masuk ini, karena untuk jangka panjang,” Ujarnya.(*)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker