Joni, S.Sos Dorong Disdukcapil Lakukan Jemput Bola

by -200 views

Kabarestorasi.id – Masih banyak masyarakat yang belum terlayani dengan baik urusan akta kependudukan, seperti KTP, kartu keluarga dan lainnya. Khususnya mereka yang tinggal di Kecamatan jauh dari Sangatta. Untuk itu Pemerintah daerah harus hadir dalam menyikapi dan memberi solusi terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakatnya.

Ketua DPRD Kabupaten Kutai Timur, Joni,S.Sos  mendorong Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil memaksimalkan pelayanan administrasi kependudukan atau adminduk, diantaranya dengan jemput bola ke kawasan pelosok.

“Informasi yang kami dapat, masih banyak warga kita yang belum mengurus administrasi kependudukan, seperti KTP, kartu keluarga dan lainnya, khususnya mereka yang tinggal di pelosok, termasuk di lingkungan perusahaan perkebunan kelapa sawit,” kata Ketua DPRD Kab.Kutai Timur Joni,S.Sos.

Masalah administrasi kependudukan dinilai sangat penting bagi masyarakat untuk berbagai keperluan. Dokumen kependudukan seperti kartu tanda penduduk (KTP), kartu keluarga (KK) dan lainnya sangat dibutuhkan karena menjadi syarat wajib untuk berbagai urusan.

Dalam hal politik, KTP juga dibutuhkan agar mudah untuk melaksanakan hak pilih. Administrasi kependudukan, khususnya KTP juga menjadi syarat wajib dalam pengurusan Jaminan Kesejahteraan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *